Universitas Gadjah Mada – Melbourne Children’s Global Health Collaboration Workshop: Membangun Kolaborasi untuk Kesehatan Anak
Universitas Gadjah Mada – Melbourne Children’s Global Health Collaboration Workshop: Membangun Kolaborasi untuk Kesehatan Anak
Yogyakarta, 18-19 November 2024 – Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK GUM) Universitas Gadjah Mada (UGM), melalui Pusat Kajian Kesehatan Anak (PKKA-PRO), bekerja sama dengan Melbourne Children’s Global Health menyelenggarakan Universitas Gadjah Mada – Melbourne Children’s Global Health Collaboration Workshop yang berfokus pada peningkatan kesehatan anak melalui kolaborasi antar institusi. Melbourne Children’s Global Health merupakan inisiatif yang mengintegrasikan empat organisasi, yaitu The Royal Children’s Hospital Melbourne, Murdoch Children’s Research Institute (MCRI), Departemen Anak Universitas Melbourne, dan The Royal Children’s Hospital Foundation, yang berlokasi dalam satu kampus di Melbourne. Workshop yang berlangsung selama dua hari ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kerja sama antara FK-KMK UGM dan Melbourne Children’s Global Health demi mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals atau SDGs) khususnya di bidang kesehatan dan kesejahteraan.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah akademisi, peneliti, dan klinisi dari berbagai program studi, departemen, dan pusat kajian di FK-KMK UGM. Fasilitator dari FK-KMK UGM di antaranya Dr. dr. Lina Choridah, Sp.Rad(K), dr. Ahmad Hamim Sadewa, Ph.D, Prof. dr. Jarir At Thobari, D.Pharm, Ph.D., Dr. dr. Ida Safitri Laksanawati, Sp.A (K), Dr. dr. Rina Triasih, M.Med (Paed), Ph.D., Sp.A (K), dan Dr. dr. Ratna Dewi Puspita, M.Sc. Dari Melbourne Children’s Global Health, narasumber yang hadir meliputi Prof. Julie Bines, Prof. Margie Danchin, Prof. Jim Buttery, Prof. Stephen Graham, dan Dr. Celeste Donato.
Workshop diawali dengan penyerahan Memorandum of Understanding (MoU) antara FK-KMK UGM dan MCRI sebagai bentuk komitmen untuk memperkuat kolaborasi dalam penelitian, pendidikan, dan pengembangan kapasitas dalam bidang kesehatan anak dan remaja di tingkat global. MoU tersebut diserahkan oleh Dr. dr. Lina Choridah, Sp.Rad(K), selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengembangan FK-KMK UGM, kepada Prof. Julie Bines sebagai perwakilan dari MCRI. Pada sesi pembukaan, disampaikan pula perjalanan panjang dan kolaborasi antara UGM dan Melbourne Children’s Global Health yang telah berlangsung selama lebih dari 45 tahun. Kerja sama ini diprakarsai oleh Prof. dr. Yati Soenarto, Ph.D., Sp.A(K) bersama Prof. Ruth Bishop melalui penelitian di bidang gastroenteritis dan rotavirus, yang kemudian dilanjutkan oleh Prof. Julie Bines. Kedua institusi telah bermitra dalam berbagai proyek kesehatan yang berdampak langsung terhadap perbaikan kualitas hidup anak-anak dan remaja di Indonesia dan sekitarnya.
Pada hari pertama workshop, peserta membahas prioritas penelitian yang akan menjadi fokus dalam kolaborasi antara UGM dan Melbourne Children’s Global Health. Diskusi menyoroti beberapa topik utama, termasuk penyakit paru, gastrohepatologi, health informatics, vaccine uptake, dan keamanan vaksin. Pada hari kedua, kegiatan berlanjut dengan sesi pemaparan materi dan diskusi mengenai rencana pengembangan pendidikan, pelatihan, dan kapasitas yang akan dilakukan di masa depan. Para peserta membahas berbagai bentuk pelatihan yang dibutuhkan untuk memperkuat kapasitas UGM dalam pendidikan dan penelitian.
Acara ini ditutup dengan penyerahan plakat dan suvenir sebagai bentuk apresiasi dari FK-KMK UGM kepada Melbourne Children’s Global Health. Simbol penghargaan ini mencerminkan komitmen terhadap kemitraan jangka panjang yang saling menguntungkan bagi kedua institusi. Baik UGM maupun Melbourne Children’s Global Health berharap dapat terus memperkuat bidang kesehatan anak yang berkelanjutan melalui kolaborasi penelitian, promosi dan supervisi program Ph.D, penyelenggaraan perkuliahan, pengembangan serta pertukaran materi pembelajaran, pertukaran staf akademik, hingga program pertukaran pelajar.
Workshop kolaborasi ini mencerminkan komitmen kedua institusi untuk mendukung pencapaian SDG khususnya SDG 3 Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4 Pendidikan Berkualitas, dan SDG 17 Kemitraan untuk Mencapai Tujuan. Melalui upaya bersama ini, kedua institusi berharap bahwa inisiatif ini akan memberikan dampak positif yang nyata bagi kesehatan anak-anak di Indonesia dan seluruh dunia, mendukung tujuan pembangunan yang berkelanjutan, dan mewujudkan kesehatan yang lebih baik bagi generasi masa depan.
(Penulis: Yampa Eksa Daidella Ghilari, MPH & dr. Tania Prima Auladina)
Editor : Dhimas Sholikhul Huda
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!