, ,

Site Monitoring Visit untuk Surveilans Rotavirus Gastroenteritis di Kupang

Peserta kegiatan SMV Kupang RVGE

Kupang, 22-23 Juli 2024 –kegiatan Site Monitoring Visit (SMV) di RSUD SK. Lerik Kupang  yang bertujuan untuk mengawasi surveilans Rotavirus Acute Gastroenteritis (RVGE) pada anak-anak di bawah lima tahun. Kegiatan ini diadakan untuk memastikan bahwa penelitian dilakukan sesuai dengan regulasi, pedoman Good Clinical Practice (GCP), serta protokol dan prosedur yang telah ditetapkan. SMV juga berfungsi sebagai bagian dari proses quality control untuk meningkatkan kualitas data penelitian yang penting bagi keamanan subjek dan integritas data.

Tim yang hadir dalam acara ini terdiri dari peneliti dan perwakilan rumah sakit, termasuk dr. Joanita Anna Maria Anny Tukan, M. Kes, dr. Eveline Corebima, M. Kes, dan dr. Karolina Trigemayanti Tallo, Sp.A, serta tim monitoring dari PKKA-PRO FK-KMK UGM, yang dipimpin oleh Dr. Apt. Hardini Tri Indarti, S. Farm., M. Epid. Kegiatan ini melibatkan pemeriksaan terhadap berbagai dokumen, termasuk file peserta, Investigator Site File (ISF), dan Laboratorium Site File (LSF), serta kondisi sarana dan prasarana penelitian.

Selama pelaksanaan SMV, monitoring dilakukan secara langsung dengan fokus pada pengecekan kelengkapan file peserta dan Source Document Verification (SDV) untuk memastikan kesesuaian antara dokumen sumber dan data yang diinput ke dalam electronic Case Report Form (e-CRF). Selain itu, tim juga memeriksa kalibrasi peralatan dan monitoring suhu ruang untuk memastikan bahwa semua sarana dalam kondisi baik. Kegiatan ini sejalan dengan Sustainable Development Goal (SDG) 3 yang menargetkan kehidupan sehat dan sejahtera, serta SDG 17 yang mendorong kemitraan untuk mencapai tujuan pembangunan.

Site Monitoring Visit final berlangsung pada 23 Juli 2024 dan berhasil mengidentifikasi beberapa temuan minor yang langsung diselesaikan oleh tim. Momen ini menjadi kesempatan bagi tim untuk mendiskusikan hasil temuan dan memberikan umpan balik konstruktif untuk perbaikan lebih lanjut dalam penelitian. Kesimpulan akhir disampaikan oleh Dr. Apt. Hardini Tri Indarti kepada tim peneliti site, menekankan pentingnya kepatuhan terhadap protokol untuk mencapai hasil yang valid dan dapat diandalkan. Kegiatan ini juga berkontribusi terhadap SDG 4 mengenai pendidikan berkualitas, dengan meningkatkan pemahaman dan kapasitas tenaga kesehatan dalam penelitian dan surveilans.

Dengan dilakukannya SMV ini, diharapkan penelitian tentang Rotavirus Acute Gastroenteritis di Indonesia dapat berjalan dengan baik, serta memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan kesehatan anak-anak di bawah lima tahun. Selain itu, kegiatan ini mendukung SDG 9 yang menekankan pentingnya inovasi dan infrastruktur yang kuat dalam sistem kesehatan. SMV menjadi bagian integral dari upaya bersama untuk memerangi infeksi gastroenteritis yang disebabkan oleh rotavirus, serta meningkatkan efektivitas vaksinasi di tanah air.

Penulis : Dhimas

Peserta kegiatan SMV Kupang RVGE

Peserta kegiatan SMV Kupang RVGE

Pengecekan fasilitas penelitian

Pengecekan fasilitas penelitian

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.